Memperingati HUT RI Ke – 77 tahun kecamatan lingga bayu mandailing natal mengadakan perlombaan Karnaval
Mandailing Natal// Sindonews 86.com -Pada memperingati perayaan HUT RI Ke – 77 tahun di Kecamatan Lingga Bayu Forkopincam Kecamatan Lingga Bayu laksanakan lomba Pawai Karnaval yang melibatkan pihak sekolah dan NNB yang ada dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke -77 tahun.
Pada pelaksanaan lomba pawai Karnaval tersebut dilaksanakan pada Selasa 16 /08/2022, dengan mengambil rute perjalanan dimulai dari lapangan di depan kantor camat Lingga Bayu menuju arah Simpang tiga Alm.Manik lanjut menju arah Pasar Julu dan berputar kembali masuk ke arah balerong menuju lorong Ampung Padang Kelurahan Simpang Gambir dan kembali ke lapangan.
Sedangkan Panggung penghormatan dilaksanakan di daerah pasar kelurahan Simpang Gambir bertepatan di sebelahnya RM (Rumah Makan) Lingga Bayu.
Ada pun yang hadir pada acara tersebut dipanggung penghormatan Camat Lingga Bayu Saipuddin S.Sos, Sekcam Lingga Bayu H. Zulkifli Lubis S.E, Danramil 16/BTN yang diwakili Babinsa Pelda M. Arifin Lubis, Kapolsek Lingga Bayu AKP. Marlon Raja Gukguk, Ka KUA Lingga Bayu H. Fahrur Rozi S.H MH , Lurah Simpang Gambir Syafrianto Lubis SE, Kapus Puskesmas Simpang Gambir dr.Rajamin Nasution M.KT, Korwil XII Pendidikan Kecamatan Lingga Bayu Zulfikar S.Pd, Kepala MAN 4 Madina Armansyah Nasution S.Pd.MPd,
Pada pelaksanaan pawai pada kegiatan lomba karnaval yang dilaksanakan pada peringatan HUT RI Ke -77 Tahun diantaranya di ikuti TK. Alhijrah Kelurahan Simpang Gambir, Paud Ananda Simpang Duku, Paud Andalan Sikumbu, MIN 1 Madina, SD Negeri 302 Aek Garingging, SD Inpers no 291 Simpang Gambir, SDN 298 Batu Lorong / Simpang Duku, SDN 307 Sikumbu, MTsN 6 Madina, SDN 306 Dusun Ranto Sore, NNB Lorong III Kelurahan Simpang Gambir, SDN 285 ( Center) Simpang Gambir, MAN 4 Madina, SMP N 1 Lingga Bayu, SDN 229 Parbatasan, SMA N 1 Lingga Bayu, SDN 289 Lancat, dan MAS Tapus.
Dalam kegiatan lomba pawai karnaval yang diseleng garakan pihak panitia tujuh belasan yang bekerja sama denga pihak ForKopincam kecamatan Lingga Bayu terpantau dilapangan di awali dengan dramben MIN 1 Madina dan di Tutup dengan dramben MAS Tapus.
Sesuai hasil konfirmasi awak media dengan Camat Lingga Bayu Saipuddin S.Sos, sebagai ketua panitia HUT RI Ke – 77 terkait kegiatan ini Camat menyampaikan,” Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh pihak terkait, atas terselenggara nya acara ini semoga kedepan kita bisa membuat acara ini lebih meriah lagi,” papar Camat
Lanjut camat ,” Semoga dengan terselenggara nya berbagai acara pada perayaan HUT RI Ke -77 ini membawa hasil yang positif kearah yang lebih baik demi kemajuan Kecamatan kita tercinta ini ,” tambah nya.
( Herman )