Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H / 2022 M Yang Dilaksanakan Secara Virtual

Spread the love

Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H / 2022 M Yang Dilaksanakan Secara Virtual

Langkat(Sumut) .sindonesw86.com. Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H / 2022 M Yang Dilaksanakan Secara Virtual di aula Wirasatya Polres Langkat Selasa(18/10/2022)

Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H/ 2022 M bertemakan”Dengan Aktualisasi Keteladanan Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Wujudkan POLRI Yang Presisi.

Giat dilaksanakan di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri di pimpin oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan diikuti secara virtual oleh

Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok. SH.SIK,Waka Polres Langkat Kompol Hendri Nupia Dinka Barus, SH, SIK.MM,Kabag Ops Polres Langkat Kompol Aris Fianto, Sos,Kasubag Humas Polres Langkat AKP Joko Soempeno,Kanit Provost Polres Langkat Iptu Perisa Pusadi,Kasi Keu Polres Langkat Iptu Hari Muliadi,KBO Sat Reskrim Polres Langkat Ipda Ardiansyah Sirait,KBO Sat Narkoba Polres Langkat Ipda Mimpin Ginting.Danramil Stabat diwakili Serka Wawan,Waketum MUI Kab. Langkat H. Saiful Abdi,Ketua Al Wasliyah Kab,Langkat Drs Syahrizal,Ketua PC ISNU Langkat Dhevan Rao,tokoh agama Drs H. M Tahir.

Dalam kata sambutan nya,Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo M.Si mengatakan”

saat ini kita dalam kondisi global yang tidak baik baik saja, dan harus kita hadapi dengan cara berihtiar dan doa kepada Tuhan YME.indonesia berhasil menghadapi pandemi covid 19 dikarenakan kita bersatu dan bersama sama menghadapi covid 19.

Perang Rusia – Ukraina berdampak kepada negara kita, seperti krisis pangan, krisis energi dan krisis ekonomi, jgn sampai berdampak kpd krisis sosial.

Indonesia mendapat penghargaan dunia dalam menghadapi ketidak pastian global dengan berhasil menciptakan ketahanan pangan. Dengan demikian

Polri harus bisa menjaga Harkamtibmas dan juga Polri harus bisa hadir ditengah tengah masyarakat untuk meringankan beban masyarakat.

Polri saat ini menjadi sorotan masyarakat, marilah kita berlomba lomba berbuat kebaikan jauhkan kegiatan negatif yg bisa menjatuhkan institusi Polri,Polri ibarat emas yang saat ini sedang dalam pemurnian sehingga bisa menjadi emas 24 karat.

Sifat Nabi Muhammad harus dapat menjadi contoh tauladan dalam menjalani kehidupan dan menjalankan tugas sehari hari agar kita bisa selamat. Sinergitas dan soliditas kedepan harus lebih ditingkatkan agar bangsa kita menjadi bangsa yang besar.

Giat dilanjutkan dengan penceramah K.H. Ahmad Muwafiq atau lebih dikenal dengan Gus Muwafiq

Giat selesai di laksanakan pada pukul 11,45 wib dalam keadaan aman dan lancar.

(Rusdi Faisal)